Translations:Wikidata:Glossary/105/id

From Wikidata
Jump to navigation Jump to search
Data merupakan informasi tercatat dalam bentuk tertentu dari kode. Wikidata pada dasarnya adalah sebuah kumpulan dari data terstruktur, atau isi basisdata. Data tersebut umumnya dimasukkan seluruhnya oleh editor Wikidata dan bot menggunakan halaman-halaman entitas dan antarmuka pemrograman publik. Halaman-halaman wiki, di mana seorang pengguna dapat melihat dan memasukkan data disusun dalam ruangnama data:
  1. ruangnama (untuk butir), halaman pengelompokan di mana kita dapat melihat dan memasukkan informasi mengenai sebuah entitas
  2. ruangnama atribut, di mana kita dapat melihat informasi mengenai atribut, yang digunakan untuk menyusun informasi saat kita memasukkannya ke dalam pernyataan
  3. ruangnama permintaan, di mana kita dapat menetapkan cara-cara tambahan untuk menarik dan menampilkan informasi daripada ruangnama utama
Data-data dalam ruangnama itu disebut-sebut sebagai data terstruktur karena disusun oleh perangkat lunak Wikibase yang memastikan suatu model data tertentu dan karena komunitas memutuskan dan memaksakan cara yang tepat untuk memasukkan informasi.